Sabtu, 17 Juni 2017

Obat hati

Bismillah..

Hari ini, aku begitu sesak dada, kesel , sebal tak tahu knapa, padahal aktivitas seperti biasa.

Sepertinya, ada sebab sakit hati didada.
Entah mengapa, akhir akhir ini aku merasa lelah, cape', jenuh. Aku cape melihat tumpukan pakaian, yg blm dicuci, dilipet, digosok, disusun, cucian piring yg selalu memanggil, belum lg rumah berntakan, anak rewel, suami pun mungkin merasa itu bukan tugasnya.

Tapi akuu,, entah mengapaa,, semua itu menjadi bayang pemberat pikiran, adakah yg peduli semua dengan pekerjaan ku ini? Adakah yg ingin membantu meringankan bebanku? Sekedar mencucikan piring, atau melipat baju, atau menjemur ataauu sapu? Pel?

Aah alangkah senangnyaaa tiada taraaa jika ada yg peduli.

Lagi lagii.. Ini SAKIT HATI. Ini gangguan syaitan. Hush hush,, Allah kasih ladang pahala yg banyaak ko ga mau, katanya pengen jadi istri sholehah, ibu yg istimewa, anak yg berbakti, pelajar yg cerdas, pengusaha sukses. Ya ini laah jalan nya! Nikmatin prosesnya, belajarnya, ujiannya, lika likunya, suka dukanya. Emang giniiii fathiiiin!! Ini jalan dari doamuu!! Emang ada orang minta rezeki banyak tiba2 dateng! Emang kamu siapa?

Hiks hiks..

Perlahan ku buka Al-qur'an, aku paksa dikit demi sedikit hati ini yg sedang pilu, untuk hanyut dalam kalamNya. mudah?  Tidaak, bismillah tapi perlahan, hayatii, resapii..

Masya Allah! Selalu ada ayat motivasi tentang masalah dikesehariannya dalam ayat yg sedang dibaca.

Baca lagi, terus, resapi, hayatii..

Alhamdulillah, pagi ini kutemukan ayat Nya, jawabannya,OBATnya dari sakit sekaligus masalah hati yg kuhadapi..

Q.S al-furqan :74
Sebuah do'a yg selalu dipanjatkan, yg ternyataa subhanallah, maknanya dan khasiatnya untuk obat hati yg sedang oleng karena masalah keluarga.

{وَالَّذِينَ يَقُولُونَ رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا} [الفرقان : 74]

"Dan orang orang yang berkata: "Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa."

Dan ternyata butuh KESABARAN yg kuat untuk mendapatkannya.
Dalam ayat selanjutnya Allah bilang

"Mereka itulah orang yang dibalasi dengan martabat yang tinggi (dalam surga) karena kesabaran mereka dan mereka disambut dengan penghormatan dan ucapan selamat di dalamnya,"

Sabar! Masya Allah, SABAR! Ini kuncinyaa.

Dan Allah menyukai orang orang yg sabar :)

Alaa bidzikrillah tathmainnul quluub.
"Hanya mengingat Allah hati menjadi tenang".

💜 Ya Allah berikanlah kesabaran, keistiqomahan kepada kami, dan jadikanlah kami pemimpin, orang orang yg bertakwa💜

😇😇Aamiin yaaa rabbal'alamiin😇😇

Ramadhan 23, juni 2017, jam 08.03 jakarta